Selasa, 31 Januari 2012

Balotelli Cocok Bermain di Barcelona


Mario Balotelli (merah) (REUTERS/Stefan Wermuth)
Striker Mario Balotelli, pemain yang satu ini memang selalu menyedot perhatian. Pemain asal Italia itu namanya mulai disorot saat bergabung dengan Inter Milan.

Namanya terus melambung saat ia memutuskan bergabung dengan Manchester City pada tahun 2010. Sejak saat itulah, Balotelli terus menjadi perhatian.

Sebagai pemain yang masih muda, 21 tahun, Balotelli dinilai sebagai pemain yang potensial. Bakat individunya bisa menjadikan dia sebagai salah satu pemain terbaik dunia.

Wajar jika dalam bursa transfer kali ini ia sempat dikaitkan dengan beberapa klub Eropa. Tahun lalu, ia santer dikaitkan dengan AC Milan dan klub lamanya, Inter. Namun, kabar itu meredup seiring berjalannya kompetisi musim ini.

Agen pemain, Mino Raiola, menilai pemain seperti Balotelli akan selalu menjadi rebutan banyak klub. Bahkan Raiola memperkirakan, Balotelli bisa bermain untuk Real Madrid dan Barcelona.

"Apa yang bisa saya katakan bahwa suatu hari ia akan meninggalkan salah satu tim besar dan bermain di level Eropa, mungkin ke Real Madrid atau Barcelona," kata Raiola seperti dilansir dariTribal Football.

"Namun, saat ini dia masih tidak ingin kembali ke Italia untuk bermain bersama (AC) Milan," lanjut Raiola.

Sebagai seorang striker, Balotelli terbilang cukup subur. Di Premier League musim ini saja, dari 15 kali penampilannya ia sudah menyumbang 9 gol.

Sayang, pemain keturunan Ghana ini selalu membuat ulah. Dalam bulan ini, Balotelli harus menjalani sanksi dari FA.

Ia dijatuhi hukuman larangan tampil dalam empat pertandingan. Hukuman itu terkait insiden injakan yang dilakukannya kepada gelandang Tottenham Hotspur, Scott Parker. (irb)

Neymar Diyakini Akan Berlabuh ke Barcelona



image
SAO PAOLO, suaramerdeka.com -Cepat atau lambat, bintang sepak bola asal Brasil Neymar diprediksi akan segera berlabuh ke Barcelona. Hal itu diungkapkan mantan pemain tim nasional Brasil, Marinho Peres.
Sebelumnya, masa depan pemain berusia 19 tahun itu masih menjadi misteri setelah diperebutkna dua raksasa La Liga, Barcelona dan Real Madrid. Namun nampaknya, misteri itu baru akan terpecahkan pada musim panas 2014 kala kontrak Neymar berakhir. Namun bagi Peres, Neymar kemungkinan besar bakal hijrah ke Camp Nou.
"Saya berteman dengan ofisial Santos dan bisa mengatakan rencana transfer ke Barcelona sudah berada di tingkat lanjutan. Cepat atau lambat Neymar akan berkostum Blaugrana. Nantinya dia akan membutuhkan waktu dua atau tiga bulan beradaptasi dengan gaya Eropa untuk kemudian menjadi bintang di Camp Nou," kata Peres pada COM Radio.
Dia juga mendukung penuh keputusan Neymar menunda petualangan di Eropa dengan memperpanjang kontrak di Santos. "Brasil butuh Neymar bertahan karena tidak ada pemain timnas yang bermain di negara ini," ujarnya.
Sebelumnya, Neymar juga menyatakan dirinya sama sekali tidak menyesal dengan keputusannya untuk tetap bertahan bersama Santos kendati sebelumnya sempat diisukan segera bergabung dengan salah satu antara Barcelona dan Real Madrid.
"Saya sudah membuat keputusan yang tepat. Saya tidak menyesal untuk bertahan di Santos. Berkat Santos saya bisa jadi seperti ini, memiliki profil baik di dalam maupun luar negara. Segala sesuatunya sudah ada di tempat yang pas. Saya memiliki waktu dan tim yang bagus di dini," ujar Neymar kepada Lancenet.

Senin, 23 Januari 2012

'Guardiola Memandang Sepakbola dengan Cara Berbeda' - (Via detikSport)

Novitasari Dewi Salusi - detikSport
Senin, 23/01/2012 19:36 WIB

FOTO:Reuters
Barcelona - Setelah meraih berbagai kesuksesan sebagai pelatih Barcelona, Pep Guardiola mendapatkan pujian dari Gerard Pique. Ia menyebut pelatih berusia 41 tahun itu sebagai pelatih yang mempunyai visi berbeda dibanding pelatih lain.

Menangani Azulgrana sejak tahun 2008, Guardiola sudah mempersembahkan 13 gelar bagi tim asal Catalan itu. Kesuksesannya bersama Barca juga membuatnya diganjar penghargaan sebagai pelatih terbaik dunia versi FIFA tahun 2011 lalu.

Capaian Guardiola bersama Barca membuatnya menjadi pelatih yang spesial di mata Pique. Ia memuji bosnya itu sebagai pelatih yang berbeda dari pelatih kebanyakan.

"Di satu sisi, dia tidak melihat sepakbola seperti orang lain, dan dia menjelaskan lebih baik dibandingkan siapapun," ujar bek 24 tahun ini di situs resmi FIFA.

"Banyak pelatih yang hanya memberi tahu untuk bergerak ke kanan atau ke kiri, tapi dia memberi tahu alasannya, yang berarti Anda mengerti dengan jelas mengapa Anda melakukan sesuatu."

Selain memuji kepelatihan Guardiola, Pique juga menyebut pelatihnya itu sebagai motivator. Meski sudah memenangi banyak gelar, pemain yang juga kekasih dari penyanyi Shakira ini menilai Guardiola tak pernah membiarkan para pemainnya kehilangan rasa lapar akan gelar.

"Di atas itu, Anda tahu bagaimana dia memotivasi kami. Banyak tim yang sudah memenangi banyak gelar tapi kemudian kehilangan 'rasa laparnya', sedangkan kami semakin 'lapar' sepanjang waktu," tegasnya

Sabtu, 21 Januari 2012

Inilah Perayaan Ultah ke-41 Guardiola yang Unik


Sumber : Inilah.com
Headline
Josep Pep Guardiola - Foto : Getty Images

INILAH.COM, Barcelona - Cara unik dilakukan pelatih Barcelona Pep Guardiola untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-41. Pep mengundang seluruh jajaran staf pelatihnya untuk makan bersama.

Sejak mengambilalih tampuk kepemimpinan Barcelona di musim 2008, pelatih berkebangsaan Spanyol itu sukses memeberikan 13 gelar bagi Barca. Hal itu membuatnya didaulat sebagai salah satu pelatih tersukses dunia.

Barcelona Gagahi Madrid di Santiago Bernabeu



Headline
Foto : Getty Images
INILAH.COM, Madrid 
 Barcelona sukses membawa pulang modal berharga dari Stadion Santiago bernabeu. Barca sukses mempermalukan Real madrid dengan skor 2-1.

Real Madrid menjamu Barcelona di laga leg pertama perempatfinal Piala Raja Spanyol di markas kebanggaan mereka, Stadion Santiago bernabeu, Kamis (19/1/12) dinihari WIB.

Selasa, 17 Januari 2012

SPESIAL: Pemain Terbaik Yang Tak Pernah Menangi Ballon d'Or


Xavi hanyalah satu dari sekian banyak pemain kelas wahid dengan torehan fantastis, baik bagi klub maupun timnas, yang tak pernah mencicipi titel Ballon d'Or.


Messi , Xavi, Ballon D'or 2011
Getty
 Semua mata analis sepakbola dunia justru kini mengindahkan sosok Xavi, gelandang elegan yang cuma bisa merengkuh gelar perunggu selama tiga tahun berturut-turut di bawah bayangan Messi. Tak sedikit pula yang menyebut kans Xavi untuk memenangkan Ballon d'Or sudah tertutup [merujuk pada umur sang gelandang].

Minggu, 15 Januari 2012

Barca Lirik Pemain Muda Manchester United


Pelatih Pep Guardiola kabarnya sudah mengirimkan seorang pemandu bakat untuk memantau penampilan Ravel Morrison.


Ravel Morrison of Manchester United
Getty
Barcelona dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk menyodorkan sebuah tawaran guna mendapatkan gelandang Manchester United Ravel Morrison.

Mengutip laporan Daily Star, pemain muda milik United itu telah gagal untuk menyepakati sebuah kontrak baru di Old Trafford.

Situasi itu membuat pelatih Barca Pep Guardiola langsung bersikap dengan mempertimbangkan kemungkinan membawa pemain muda sensasional tersebut.

Guardiola kabarnya telah mempelajari rekaman-rekaman penampilan pemain berusia 18 tahun ini. Ia juga sudah mengirimkan salah satu pemandu bakatnya untuk menyaksikan penampilan Morrison di awal musim ini.

Terkait Morrison, sebuah sumber mengatakan,"Sejumlah klub besar Eropa telah menunjukkan keseriusannya, termasuk di antaranya Barcelona."

Jadi Pemain Terbaik Dunia Lagi, Messi Tak Kaget

Via : DetikSport

FOTO:AFP/Franck Fife
Paris - Lionel Messi mengaku tidak terlalu kaget dengan keberhasilannya menyabet penghargaan Pemain Terbaik Dunia 2011. Dari awal, bomber Barcelona ini cukup optimistis akan menang.

Andalkan Skuad Muda, Barca Absen di Bursa Transfer



Headline
Pelatih Barcelona Pep Guardiola - Getty Images
INILAH.COM, Barcelona - Pelatih Barcelona Pep Guardiola menegaskan bahwa dirinya tidak akan membeli pemain di bursa transfer kali ini dan hanya akan mengandalkan para pemain mudanya.

Sabtu, 14 Januari 2012

Messi Tegaskan Gantung Sepatu di Barcelona


 Sumber : INILAH.COM

Headline
Lionel Messi - Foto : Getty Images
INILAH.COM, Barcelona - Lionel Messi terus mempertontonkan kesetiannya bersama Barcelona. Teranyar, bomber Argentina itu mengaku ingin gantung sepatu di 'Blaugrana'.

Akar Tiki-Taka Guardiola


Sumber : INILAH.COM

Headline
Getty Images


INILAH.COM, Jakarta – Pemilik AC Milan, Silvio Berlusconi, berharap klubnya bisa memainkan sepakbola indah ala FC Barcelona. Berlusconi pasti ingat keindahan itu ketika trio Belanda (Marco van Basten, Frank Rijkaard dan Ruud Gulit) mengangkat AC Milan menjadi superklub dunia pada era 90-an.

Barca Resmi Lepas Maxwell ke PSG



Foto: Maxwell Scherrer / Getty Images
Foto: Maxwell Scherrer / Getty Images
MADRID – Barcelona akhirnya mengamini keinginan Maxwell untuk hijrah ke Paris Saint Germain. Barca pun telah mengkonfirmasi, Maxwell sudah mulai membereskan kontraknya dengan klub asuhan Carlo Ancelotti tersebut.

"FC Barcelona dan Paris Saint Germain telah menyepakati transfer Maxwell dengan klub asal Prancis tersebut. Pemain asal Brasil ini akan menuju Paris pada sore ini (waktu setempat), dengan izin klub untuk merampungkan kontrak barunya dengan PSG,” demikdian pernyataan Barca pada situs resminya.

"Apabila Maxwell telah merampungkan kontraknya dengan PSG, maka ddia akan segera menjalani tes medis dan proses transfer pun selesai.”

Sebelumnya, pelatih Josep Guardiola mengatakan bahwa anak asuhnya tersebut memang sudah menginginkan hijrah ke Paris. Pep pun langsung memberikan jalan kepada Maxwell untuk pindah.

"Maxwell telah datang menemui saya, dan dia berkata pada kami bila dirinya telah mendapatkan sebuah tawaran dari PSG. Dia juga mengatakan kalau dirinya akan menerima tawaran tersebut," ungkap Pep seperti dikutip AFP, Kamis (12/1/2012). “Dia menginginkan pergi dan klub tidak akan menghalangi keinginannya tersebut,” katanya.

Maxwell sendiri dibeli oleh Barcelona dari Inter Milan pada musim 2009. Selama membela tim Catalan,  Maxwell telah tampil sebanyak 89 kali dan membantu Barca memenangi 10 trofi.

Sabtu, 07 Januari 2012

Barcelona Selalu Inovatif


 

Sergio Busquets / Daylife
Sergio Busquets / Daylife
BARCELONA - Gelandang Barcelona Sergio Busquets menekankan, timnya selalu mencari cara baru untuk mengejutkan lawan mereka dan bagaimana mencetak gol ke gawang lawan.

Pelatih Blaugrana Josep Pep Guardiola telah bereksperimen dengan formasi berbeda sepanjang musim 2011-12, dan Busquets telah memperjelas hal itu, bahwa Barca tertarik untuk terus berinovasi dalam permainan.


Rabu, 04 Januari 2012

Barcelona vs Osasuna: Ambisi Fabregas


Barcelona vs Osasuna: Ambisi Fabregas

NET
Francesc Fabregas
Belum genap satu musim bergabung bersama Barcelona, Cesc Fabregas sudah menikmati beberapa kesuksesan. Mantan pemain Arsenal ini sudah meraih gelar juara Piala Dunia Antarklub, Piala Super Eropa, dan Piala Super Spanyol bersama tim Catalan.

Xavi Playmaker Terbaik Dunia


BELUM ada yang bisa menggoyahkan Xavi Hernandez dari statusnya sebagai playmakerterbaik dunia. Setelah tiga tahun beruntun selalu terpilih, tahun iniplaymaker Barcelona itu terpilih lagi menyisihkan dua rekannya di Barcelona, yakni Lionel Messi dan Andres Iniesta.

Pemilihan playmaker terbaik itu dilakukan International Federation for Football History and Statistics (IFFHS). Penilaiannya dilakukan para ahli dan jurnalis dari 81 negara berbeda, berdasarkan pada kinerja dan prestasi pemain di lapangan hijau.

Milito: Guardiola Rahasia Kesuksesan Barcelona


Milito: Guardiola Rahasia Kesuksesan Barcelona
Guardiola mendapat apresiasi dari Milito. (c) AFP
PEMAIN TERKAITTIM TERKAITFOTO PEMAIN TERKAITWALLPAPER TERKAIT
Bola.net - Barcelona merupakan salah satu tim dengan segudang prestasi. Mantan pemain Barcelona, Gabriel Milito menganggap bahwa prestasi mereka berkat sumbangsih Josep Guardiola.

Barca Pantau Bek Muda FC Zurich


Barca Pantau Bek Muda FC Zurich

Ricardo Rodriguez, bek muda FC Zurich yang diincar Barca. (c) A
TIM TERKAIT
Bola.net - Barcelona dikabarkan mengincar bek kiri FC Zurich, Ricardo Rodriguez. Pemain berusia 19 tahun itu dipantau Pep Guardiolauntuk mengantisipasi kelemahan di sisi kiri lini belakang timnya.

Meski Eric Abidal setuju memperpanjang kontrak, namun Barca terancam kehilangan Maxwell yang kemungkinan besar akan hengkang musim panas mendatang.

Menurut laporan El Mundo Deportivo, Guardiola berharap Rodriguez bisa menjadi pemain yang tepat untuk menjadi alternatif di sektor bek kiri selain Abidal atau Adriano.

Rodriguez melakukan debutnya bersama FC Zurich sejak musim panas 2009 lalu dan telah bermain dalam 31 pertandingan Liga Swiss. Ia sudah mengoleksi empat caps bersama timnas Swiss.